Buka Puasa Bersama FKMB dengan Pengusaha Rumah Makan Putra Minang Grup

0
390

Tangsel, MMCIndonesia.id – Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Forum Keluarga Minangkabau Bersatu (FKMB) Indra Jaya S.T. beserta pengurus memenuhi Undangan pengusaha Rumah Makan (RM) Putra Minang Group Edi Yusri, dalam rangka buka puasa bersama dan juga dihadiri oleh Sekretaris Dewan Pengurus Wilayah Induk Keluarga Minangkabau (DPW IKM) Kalimantan Timur (Kaltim) Jon Prizal dan juga sebagai Bendahara Forum Komunikasi Mahasiswa Minangkabau (FKMM) se-nusantara bertempat di jalan Sumatra Nusa Loka Sektor 14 BLK G1/31 Mekar Jaya BSD, Serpong, Tangerang – Banten, Selasa (11/5/2021).

Edi Yusri atau lebih dikenal Mak Itam selaku pengusaha Rumah Makan (RM) Putra Minang, merasa terharu dan mengucapkan terimakasih atas kehadiran ketua umum DPP FKMB Indra Jaya beserta pengurus dalam rangka buka puasa bersama.

Selanjutnya Edi Yusri mengatakan dengan telah terbentuknya FKMB menjadi termotivasi untuk berbuat lebih banyak, memang saya selama ini tidak pernah ikut kegiatan dalam bentuk apapun yang dilakukan oleh Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) maupun Induk keluarga Minangkabau (IKM) karena ada kepentingan atau ego oleh oknum , yang menjadi korban masyarakat yang dibawah menjadi terpecah belah, seharusnya keberadaan IKM sebagai wadah untuk mempersatukan masyarakat Minang se – Nusantara.

“Semoga dengan keberadaan FKMB menjadi wadah untuk mempersatukan, melindungi dan marwah orang Minang yang ada di perantauan, serta juga bisa melestarikan kebudayaan Minangkabau, dan terakhir Mak Itam juga mengharapkan kepada FKMB bisa melindungi Muda – Mudi dari pengaruh Narkotika, dan hal – hal yang sifatnya negatif,”

Indra Jaya S.T “mengatakan, semenjak terbentuknya FKMB hampir tiap hari melaksanakan kegiatan pembagian takjil, santunan anak yatim, buka puasa bersama dengan masyarakat Minang, bertujuan untuk memupuk rasa kebersamaan, rasa memiliki dan rasa tanggung jawab sekaligus menyampaikan program serta menerima aspirasi masyarakat, sehingga FKMB kedepannya menjadi lebih baik,” ucap Ketum FKMB.

Seterusnya Ketua Umum FKMB selalu melakukan buka puasa bersama dan bersilaturahmi dengan ormas – ormas yang ada di Nusantara, seperti Pemuda Pancasila (PP), Laskar Merah Putih (LMP), DPP Pemuda Melayu kebetulan Saya dipercayakan sebagai Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK),” tutupnya dengan awak media. (red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here