KH. Kholil Doakan IKM Selalu Diberkahi

0
525
KH. Kholil berfoto bersama rombongan Jumat Berkah dari DPD IKM Kota Tangerang dan DPC IKM Kecamatan Batu Ceper, usai Shalat Jumat di Masjid Jami' An-Nur Jalan Halim Perdana Kusuma Batu Ceper, Jumat (5/2/2021). Foto: Iskandar P Hadi

KOTA TANGERANG, MMCIndonesia.id – KH. Kholil, tokoh masyarakat, pemuka agama, dan sekaligus mantan anggota DPRD Kota Tangerang selalu mendoakan agar Ikatan Keluarga Minang (IKM) secara umum, DPD IKM Kota Tangerang, DPC IKM Kecamatan Batu Ceper selalu diberkahi oleh Allah SWT.

Hal itu diungkapkannya ketika menerima rombongan Jumat Barkah dari IKM Kecamatan Batu Ceper dan DPD IKM Kota Tangerang usai Shalat Jumat di Masjid Jami’ An-Nur Jalan Halim Perdana Kusuma Kelurahan Kebon Besar, Kecamatan Batu Ceper, Kota Tangerang, Jumat (5/2/2021).

“Semoga Ikatan Keluarga Minang (IKM) selalu kompak, selalu diberkahi Allah SWT, dan bermanfaat bagi masyarakat, bagi orang banyak,” tambahnya.

Sementara itu, Edi Mexsuferi, Penasihat DPD IKM Kota Tangerang dengan didampingi oleh Eduwar, Ketua DPC IKM Kecamatan Batu Ceper, mewakili rombongan IKM yang hadir mengucapkan terima kasih kepada H. Kholil dan Pengurus Masjid Jami’ An-Nur, serta jamaah yang hadir atas diterimanya rombongan Jumat Barkah dari DPD IKM Kota Tangerang dan DPC IKM Kecamatan Batu Ceper.

“Kami juga mengucapkan terima kasih atas doa Kyai Kholil. Memang benar bahwa sebaik-baiknya organisasi adalah yang bermanfaat bagi masyarakat, bagi lingkungan,” ungkapnya.

Kehadiran DPD IKM Kota Tangerang dan DPC IKM Kecamatan Batu Ceper dalam rangka Jumat Barkah sekaligus berbagi dengan masyarakat di Pasar Kebon Besar dan kepada jamaah Masjid Jami’ Ann-Nur.

Rombongan Tim Jumat Berkah dari DPD IKM Kota Tangerang dan DPC IKM Kecamatan Batu Ceper berfoto bersama usai kegiatan Jumat Berkah di Masjid Jami’ An-Nur Jalan Halim Perdana Kusuma Batu Ceper, Kota Tangerang, Jumat (5/2/2021).
Foto: Iskandar P Hadi

Dalam rombongan IKM ada pula para Bundo Kanduang yang dipimpin oleh Bundo Nelly. Hadir pula bersama rombongan tersebut Ketua DPC IKM Kecamatan Negla Sari dan Ketua DPC IKM Kecamatan Benda.

Sementara dari DPD IKM Kota Tangerang terdiri dari Edi Mexsufery Penasihat DPD IKM, Bastian Caniago, Wakil Ketua DPD IKM Kota Tangerang, Ali Imran, Sekretaris DPD IKM Kota Tangerang, dan rombongan lainnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here