Kelurahan Sepatan Sosialisasi PPKM Darurat Penyemprotan Desinfektan

0
245

Tangerang, MMCIndonesia.id – Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) sosialisasi dan  Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat ke warga -warga dengan menggunakan pengeras suara serta penyemprotan cairan desinfektan ke Rumah rumah warga di Kelurahan Sepatan Kabupaten Tangerang-Banten.

Ketua RT.002/004 Kelurahan Sepatan, Bandriawan mengatakan, dengan semakin melonjak virus covid-19 maka kami bersama warga, tramtib kelurahn Sepatan, RT, RW dan Tokoh Masyarakat sama- sama berperan dalam menanggulangi pencegahan Covid-19.

“Saya selaku ketua RT 02 mengucapkan terimakasih kepada tim satgas Covid-19 PPKM darurat Kelurahan Sepatan dan pekerja sosial masyarakat yang sangat peduli kepada masyarakat dalam hal mengatasi pandemi covid19 ini,” ucapnya Bandriawan ketua RT 02/04 yang biasa akrab disapa Bule kepada wartawan. Sabtu, (3/7/21).

Kegiatan penyemprotan cairan desinfektan ini diharapkan dapat mencegah terjadinya penyebaran wabah penyakit yang mematikan itu. Seluruh jalan lingkungan seputaran rumah warga tersebut disemprot dengan cairan desinfektan

“Dengan berupaya melakukan penyemprotan cairan desinfektan serta tidak pernah bosan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu melakukan prokes. Rasa khawatir itu pasti ada tetapi kita harus tetap ikhtiar serta tawakal dan menjalankan pola hidup sehat, bersih untuk diri sendiri dan keluarga juga mengikuti anjuran pemerintah. Mudah mudahan pandemi cepat berlalu,” pungkasnya. (Red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here