KOTA TANGERANG, MMCIndonesia.id – Masyarakat Minang di Kota Tangerang khususnya dan masyarakat Kota Tangerang umumnya mendukung program Jumat Berkah yang di gagas oleh DPD IKM Kota Tangerang bersama dengan DPC-DPC IKM Tingkat Kecamatan di Kota Tangerang yang diselenggarakan secara bergiliran di tiap kecamatan.
Jumat Barokah oleh DPD IKM Kota Tangerang sudah berjalan secara intensif sejak Januari 2021. Program ini berjalan secara rutin tiap Jumat terutama di masjid-masjid secara bergiliran. Mengingat dalam satu bulan bisa ketemu 4 hingga 5 jumatan maka tiap DPC IKM bisa menyelenggarakan Jumat Berkah 3 hingga 5 kali, tergantung kesiapan masing-masing DPC.
“Jumat Berkah ini akan menjadi program tetap DPD IKM Kota Tangerang bersama dengan DPC IKM dari 13 kecamatan di Kota Tangerang,” kata Indra Jaya, Ketua DPD IKM Kota Tangerang saat Jumat Berkah di Masjid Darul Muttaqin Jalan Pembangunan III Kelurahan Karangsari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (5/3/2021).
Jumat Berkah tersebut, dihadiri oleh H. Taufik Abbas, Ketua Bidang Keagamaan DPP IKM, Ketua DPD IKM Kota Tangerang bersama jajarannya, Pengurus DPC IKM Kecamatan Neglasari dan masyarakat Minang Neglasari, serta jamaah Masjid Darul Muttaqin.
Pada kesempatan tersebut Indra Jaya mengatakan, program Jumat Berkah ini akan menjadi program rutin DPD IKM Kota Tangerang, tentu dilengkapi dengan kegiatan sosial lainnya, seperti terjun ke lokasi bencana.
“Ini sesuai dengan IKM sebagai organisasi pemersatu masyarakat Minang khususnya dan sebagai organisasi sosial. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa memberi manfaat bagi masyarakat banyak,” tambah Indra.
Di tempat yang sama, H. Taufik Abbas meminta kepada Indra Jaya bersama DPD IKM Kota Tangerang untuk tetap istiqomah terus berjuang. Teruslah berbuat baik untuk masyarakat, Lakukan yang terbaik untuk organisasi, tidak ada kebaikan yang tertukar, Insya Allah semua akan kembali pada kebenaran, tambahnya.