MMCindonesia.id,Banjarnegara – Menyambut Hari Raya Idul adha 1443 H, Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Banjarnegara menyembelih tiga ekor kambing untuk dibagikan kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP)
Usai melaksanakan Shalat Idul adha yang berlangsung di Halaman Rutan Banjarnegara , para warga binaan dan pegawai rutan melaksanakan penyembelihan hewan kurban.
Penyembelihan tersebut dilakukan oleh petugas Rutan dan dibantu oleh para Warga Binaan Pemasyarakatan
“Kegiatan ini merupakan wujud perhatian rutan kepada sesama warga binaan pemasyarakatan ,” kata Kepala Rutan Banjarnegara Karyono Bc.IP,SH kepada media Minggu (10/7/2022).
Karyono menambahkan, Rutan Banjarnegara dalam rangka Idhul Adha melaksanakan berbagai kegiatan antara lain dengan takbiran, sholat iduh adha yang dilanjutkan penyembelihan kurban.
“Tahun ini kita mendapat 3 ekor kambing korban dari pegawai dan warga masyarakat, nantinya hewan korban akan diberikan kepada warga binaan dan pegawai yang akan dimasak dan dibagian untuk makan bersama,” lanjutnya
Ia juga mengatakan, jika rangkaian kegiatan di Rutan Banjarnegara bertujuan untuk menghidupkan suasana Hari Raya Kurban di Rutan Banjarnegara agar lebih bermakna.
“Kami mengajak seluruh jajaran dan tak terkecuali para warga binaan untuk saling memaafkan dan bersyukur pada hari raya Idul Adha ini,” Pungkasnya. (Har13)