Kunjungi Bandara JBS Purbalingga, Ini Harapan Presiden Jokowi

0
236
presiden Jokowi mengunjuni Bandara Jenderal Besar Soedirman di dampingi Gubernur JAwa Tengah Ganjar Pranowo.(foto/Kus)

Purbalingga, MMCIndonesia.id  – Presiden RI Ir Joko Widodo bersama Isteri Iriana Joko Widodo dan Rombongan mengunjungi Bandara Jenderal Besar (JB) Soedirman, Wirasaba, Kecamatan Bukateja, Purbalingga, Jawa Tengah Jum’at (11/06/2021).

Rombongan Presiden mendarat menggunakan Pesawat Khusus ATR 72-600 dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Dalam kunjungannya, Presiden mengikutsertakan Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M Tonny Harjono, dan Komandan Paspampres Mayjen TNI Agus Subiyanto.

Saat mendarat Presiden disambut oleh Menteri Perhubungan, Direktur PT Angkasa Pura II, Gubernur Jawa Tengah, Bupati Purbalingga dan Ketua DPRD Purbalingga.

Pada kesempatan ini, Presiden mengapresiasi dengan telah beroperasinya penerbangan komersial bandara JB Soedirman sejak 3 Juni 2021 lalu, meskipun masih menggunakan terminal sementara.

“Ini bagus, Saya senang meskipun terminalnya masih terminal darurat, belum selesai, namun bandara ini sudah dipakai,” katanya.

Jokowi menambahkan, langkah percepatan pengoperasian ini dinilai lebih produktif sehingga keberadaan bandara bisa lebih cepat dimanfaatkan oleh masyarakat dengan tetap mengedepankan safety and security. Daripada harus menunggu waktu pembangunan terminalnya selesai.

“Saya kira ini lebih produktif daripada kita menunggu terminal harus selesai, kemudian baru dilakukan penerbangan. Saya kira cara-cara cepat seperti ini yang akan terus kita lakukan juga terhadap airport-airport yang lain yang (masih) dalam proses dibangun,” lanjutnya

Jokowi menambahkan, meskipun bandara belum lama beroperasi, namun antusias penumpang cukup baik, yakni di atas 70%. Presiden berharap, bandara ini akan memberikan kontribusi menumbuhkan ekonomi tidak hanya di Kabupaten Purbalingga, tapi juga di Kabupaten Banyumas, Cilacap, Banjarnegara, Wonosobo dan Kebumen.

“Kita harapkan mobilitas orang, mobilitas barang, mobilitas logistik akan jadi lebih baik sehingga akhirnya akan memberikan kontribusi pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah bagian Selatan ini,” lanjutnya.

Kunjungan kali ini merupakan kunjungan kali kedua Presiden Joko Widodo di Bandara JB Soedirman. Kunjungan pertama telah dilakukan pada tanggal 23 April 2018 lalu pada saat Ground Breaking pembangunan bandara.

Usai berkunjung di Bandara JB Soedirman, Presiden bersama rombongan bertolak ke Pangkalan Udara TNI Angkatan Darat (Lanumad) Ahmad Yani, Semarang.

Di Semarang, Presiden Joko Widodo akan peninjauan pelaksanaan Vaksinasi Massal (5000 – 10.000 orang) bagi pengguna kapal laut, pekerja pelabuhan, masyarakat di sekitar pelabuhan, hingga warga difabel di terminal penumpang Pelabuhan Tanjung Mas.(ahr13)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here